KaltengInside, Olahraga – Berikut ini prediksi laga Rumania vs Ukraina yang akan berlangsung dibabak group E Euro 2024. Partai Rumania vs Ukraina akan berlangsung pada, Senin (17/6/2024) malam WIB di Stadion Allianz Arena, Munchen, Jerman.
Laga kali ini diprediksi akan berlangsung sengit mengingat kedua tim sama-sama ingin memperoleh tiga kemenangan untuk mengamankan posisi lolos ke babak selanjutnya.
Timnas Rumania diprediksi akan bermain dengan kekuatan penuh dikarenakan tidak ada laporan cedera yang mereka alami.
Gelandang andalan Damac FC, Nicolae Stanciu diprediksi akan dipercaya sebagai kapten Timnas Rumania pada gelaran Euro 2024.
Sementara itu Timnas Ukraina kemungkinan besar tidak akan memainkan Vitalii Mykolenko yang mengalami cedera. Meskipun cedera yang ia alami tak begitu parah namun tetap diragukan untuk dapat bermain pada laga kali ini.
Head to Head
29-05-2016 Romania 3 : 4 Ukraine
08-02-2011 Romania 2 : 2 Ukraine
29-05-2010 Ukraine 3 : 2 Romania
20-08-2003 Ukraine 0 : 2 Romania
27-03-2002 Romania 4 : 1 Ukraine
26-02-2001 Romania 1 : 0 Ukraine
Prediksi Line Up
Rumania (4-3-3) : Nita; Bancu, Racovitan, Dragusin, Ratiu; Marin, Marin, Stanciu; Mihaila, Dragus, Man.
Ukraina (4-3-3) : Lunin; Zinchenko, Matviienko, Zabarnyi, Konoplia; Shaparenko, Stepanenko, Sudakov; Mudryk, Dovbyk, Tsyhankov.
Prediksi Skor
Adapun prediksi skor akhir laga Rumania vs Ukraina di babak penyisihan group C Euro 2024 ini adalah 0-1 untuk kemenangan Ukraina.(fys)